Eksotisme Pedalaman Sumsel (Keindahan Air Terjun Desa Karang Dalam, Kab. Lahat)
Eksotisme Pedalaman Sumsel
(Keindahan Air Terjun Desa Karang Dalam, Kab. Lahat)
(By Adrian Fajriansyah 12/09/2012)
(Keindahan Air Terjun Desa Karang Dalam, Kab. Lahat)
(By Adrian Fajriansyah 12/09/2012)
Gambar 1. Air Terjun Bidadari Desa Karang Dalam, Kab. Lahat, Sumatera Selatan, Indonesia.
LAHAT. Traveler, pada Trip Kita
kali ini, saya akan berbagi pengalaman tentang keindahan alam kampung
halamanku di Kab. Lahat, Sumatera Selatan. Keindahan alam Sumsel
khususnya Kab. Lahat tidak pernah ada matinya, namun sayang keindahan
itu kurang publikasi, sehingga tidak banyak wisatawan yang mengetahui
betapa eksotisnya pesona alam Sumsel.
Gambar 2. Disekitaran objek wisata ini banyak bertebaran sampah yang dibuang sembarangan.
Gambar 3. Kondisi jalur menuju objek wisata Air Terjun Bidadari.
Lima hari setelah Idul Fitri,
saya diajak oleh ayahku pulang kampung ke Desa Jati Lama, Kab. Lahat.
Liburan kali ini sudah saya rencanakan untuk menjelajahi pedalaman hutan
di Kab. Lahat. Jumat, 24 Agustus 2012, bersama adik sepupuhku Arie
(19) yang merupakan warga asli Desa Jati Lama, kami berdua berangkat
menuju hutan yang ada di Desa Karang Dalam, Kab. Lahat. Desa Karang
Dalam berjaraknya ± 10 menit menggunakan angkutan umum dari Desa Jati
Lama.
Tujuan perjalanan kami berdua
adalah untuk menikmati keindahan pesona Air Terjun Bidadari Desa Karang
Dalam. Agar dapat melihat secara langsung air terjun tersebut, maka
kami harus menjelajahi hutan dengan mengikuti jalur sungai. Jalur
sungai tersebut akan menuntun kami sampai ke Air Terjun Bidadari.
Selama perjalanan menjelajah hutan dengan
menelusuri jalur sungai, banyak pengalaman indah yang kami lihat dan
rasakan. Perjalanan takkan terasa bosan karena alam sangat bersahabat,
cuacanya cerah, dan pepohonan yang ada disekeliling memberikan keteduhan
disetiap langkah kaki yang kami lakukan. Siulan suara burung dari
tengah hutan adalah hiburan musik gratis ditengah kesunyian hutan.
Sungai disepanjang alirannya
pun tak mau kalah, dengan menyuguhkan beberapa air terjun kecil nan
indah. Bebatuan sungai yang berjejer rapi namun alami begitu
mempesona. Riakan suara gemuruh air yang mengalir, memberikan efek
rileksasi bagi kita yang menikmatinya.
Secara keseluruhan ada ± 5 buah air
terjun disepanjang aliran sungai tersebut. Air terjun pertama yang
ditemui memiliki ketinggian sedang ± 6 meter, kedua memiliki bentuk unik
berundak-undak namun tingginya hanya ± 1 meter, ketiga memiliki
ketinggian yang cukup tinggi ± 8 meter, keempat ada anak air terjun yang
tingginya hanya ± 2 meter, terakhir kelima destinasi utama yaitu Air
Terjun Bidadari yang memiliki ketinggian ± 10 meter (paling tinggi).
Setiap air terjun memiliki keindahan dan
keunikannya masing-masing. Tidak ada rasa jenuh tiap kali menikmatinya,
bahkan akan bertambah penasaran, setelah melihat satu air terjun, pasti
ingin melihat keunikan berbeda dari air terjun lainnya.
Kurang lebih 1 jam perjalanan dibutuhkan
untuk menjelajahi hutan dan menelusuri sungai, guna melihat secara
langsung keindahan Air Terjun Bidadari. Air Terjun Bidadari adalah daya
tarik utama dari tempat wisata di Desa Karang Dalam, Kab. Lahat. Air
Terjun Bidadari adalah air terjun tertinggi di daerah tersebut.
Keunikan lainnya adalah debit air yang sangat besar, di bawahnya
terdapat sebuah danau yang cukup luas, dan dipinggiran danau terdapat
bebatuan koral yang bejejer alami dengan rapi nan indah.
Sayang sekali, karena mendokumentasikan
keindahan air terjun adalah tujuan utama kami, tidak ada persiapan
membawa pakaian ganti sebelumnya, sehingga kami tidak sempat untuk
mencoba berenang di sana. Menurut sepupuhku Arie (19), bila sedang
ramai pengunjung, banyak sekali orang yang berenang di tengah danau di
bawah air terjun tersebut.
Gambar 4. Air Terjun Desa Karang Dalam ketiga, memiliki ukuran yang cukup tinggi.
Kebutulan saat kunjungan kami bertepatan
di musim kemarau, debit semua air terjun saat itu tidak terlalu besar
atau bisa dikatakan kecil. Akan tetapi, walaupun debit airnya kecil,
keindahan pesona semua air terjun di pedalaman hutan Desa Karang Dalam
tetap menakjubkan.
Gambar 5. Jagalah selalu kelestarian hutan dan sungai di sekitar kita.
Gambar 6.. Air Terjun Bidadari Desa Karang Dalam, merupakan destinasi utama perjalanan wisata kami kali ini.
Melihat keunikan dan keindahannya, maka
Air Terjun Bidadari dapat menjadi rekomendasi tujuan wisata utama bagi
anda yang akan berkunjung ke Kab. Lahat. Jangan ragu untuk berwisata
kepedalaman Sumatera Selatan, karena banyak sekali hal menarik yang bisa
anda temui di sana.
Ayo Disiplin, Jangan Buang Sampah Sembarangan!!!
Gambar 7. Keunikan Air
Terjun Bidadari Desa Karang Dalam adalah ukurannya yang sangat tinggi,
bebatuan koral berjejer rapi di sekitarnya dan danau kecil di bawahnya.
Sedikit kritik, yang cukup disayangkan
dari tempat yang eksotis ini, adalah kurangnya perhatian pemerintah
dalam menggarap tempat wisata yang ada di daerahnya. Padahal, pedalaman
Desa Karang Dalam yang memiliki sejuta pesona air terjun itu, memiliki
potensi untuk menjadi destinasi wisata andalan bagi pemerintah Kab.
Lahat. Kalau saja pemerintah setempat mau lebih serius menggarapnya,
bukan tidak mungkin pesona Air Terjun Bidadari akan menarik ratusan
bahkan ribuan wisatawan untuk berkunjung ke sana. Bila wisatawan banyak
berkunjung, maka roda perekonomian di Kab. Lahat, khususnya di Desa
Karang Dalam akan meningkat, sehingga berdampak pula pada peningkatan
kesejaterahan masyarakat setempat.
Gambar 8. Air Terjun Bidadari salah satu pesona wisata dari pedalaman Sumatera Selatan.
Menurut Ari (19) sepupuhku, dia berkata
bahwa dulu tempat tersebut pernah didatangi oleh pihak pemerintah,
sehingga kemudian dibuat akses jalan setapak untuk wisatawan, agar lebih
mudah mengakses menuju Air Terjun Bidadari, namun sampai saat ini
proyek itu tampaknya berhenti di tengah jalan, sehingga jalan yang sudah
pernah dicoba dibuat kembali ditumbuhi ilalang, maka kembalilah spot
wisata potensial itu tersembunyi di pedalaman hutan Desa Karang Dalam.
Gambar 9. Pesona wisata Air Terjun Bidadari yang potensial, namun kurang perhatian dari pemerintah setempat.
Satu lagi yang cukup memperihatinkan,
adalah kebiasaan jorok membuang sampah sembarangan oleh warga setempat,
maupun wisatawan dari luar yang berkunjung ke lokasi wisata Air Terjun
Bidadari. Kebiasaan buruk membuang sampah sebarangan itu, telah merusak
keindahan juga kebersihan pemandangan alam hutan, sungai dan air terjun
di sana. Sepatutnya orang-orang yang akan berkunjung baik ke lokasi
wisata Air Terjun Bidadari, maupun tempat wisata di mana pun berada,
harus lebih disiplin untuk tidak membuang sampah sembarangan, agar
tercipta keindahan serta kebersihan alam yang alami dan bisa terus
menjaganya.
Gambar 10 Penulis sedang narsis di depan objek wisata Air Terjun Bidadari, Kab. Lahat.
Perlu diingat di mana pun kita berada,
baik itu dilokasi wisata, maupun di tempat umum di mana pun juga, kita
harus tetap menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekitar kita.
Tidak membuang sampah sembarangan, adalah sebagian kecil dari cara kita
untuk berkontribusi menjaga alam. Go Green adalah semboyan hidup yang
lagi populer saat ini, akan tidak efektif bila kita semua hanya berseruh
dan bersorak Go Green saja, kita harus berkontribusi nyata. Kebersihan
lingkungan dimulai dari diri kita, rumah kita, lingkungan tempat
tinggal kita, hingga yang lebih luas adalah dunia/bumi sebagai planet
kita. Ingatlah untuk tidak membuang sampah di mana pun kita berada,
karena keindahan dan kebersihan itu adalah sebagian dari Iman. Tuhan
sangat senang dengan sesuatu yang indah dan bersih.
sumber : http://adrian10fajri.wordpress.com/2012/09/14/eksotisme-pedalaman-sumsel-keindahan-air-terjun-desa-karang-dalam-kab-lahat
sumber : http://adrian10fajri.wordpress.com/2012/09/14/eksotisme-pedalaman-sumsel-keindahan-air-terjun-desa-karang-dalam-kab-lahat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar